Surakarta, 23-25 Juli 2024 – Empat mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga berhasil menjadi presenter di acara bergengsi, The 4th International Conference on Islamic Economics Studies (ICIES) yang diadakan di Surakarta. Mereka adalah Muhammad Sifaudin dan Sepia Hartiningsih dari Program Studi Perbankan Syariah, serta Ismi Khilmiyah dan Muhammad Jalaluddin Yusuf dari Program Studi Akuntansi Syariah.
Salah satu momen yang menarik perhatian dalam kegiatan ini adalah partisipasi Muhammad Jalaluddin Yusuf, yang menjadi presenter termuda. Yusuf saat ini masih berada di semester dua dan baru akan memasuki semester tiga. Bersama dengan dosennya, Heri Kurniawan, M.E., Yusuf mempresentasikan paper berjudul “Failure of Environmental Awareness to Mediate Green Economy, Government Support, and MSME Performance.” Meskipun masih sangat muda, Yusuf mampu mempresentasikan dan menjawab pertanyaan dari para reviewer dengan baik.
“Yang pasti senang banget karena tidak pernah menyangka bakal langsung mencoba presentasi di depan dosen-dosen. Saya mendapatkan poin bahwa ternyata presentasi itu kurang lebih sama saja apapun keadaannya yang penting benar-benar menguasai materinya,” ujar Yusuf. Dia juga menambahkan, “Jujur saya sangat senang karena ini merupakan pertama kali bagi saya dan sangat berharga karena bisa bertemu orang-orang hebat. Pandangan saya ke depannya adalah menjadi lebih baik dan semangat dalam menjalani perkuliahan karena ternyata masih banyak hal yang belum saya ketahui.”
Selain itu, berikut adalah 3 paper lain yang juga dipresentasikan oleh para mahasiswa FEBI UIN Salatiga:
- Judul Paper: “Developing The Success of Halal Entrepreneurship Through Optimizing University Resources: Innovation Capacity as a Moderation Variable”
- Penulis: Yusvita Nena Arinta, M.Si., Ismi Khilmiyah
- Judul Paper: “Economic Strengthening Through MSMEs: Analysis of Determinants of Constraints on Micro, Small and Medium Business Owners”
- Penulis: Diyah Ariyani, M.A., Muhammad Sifaudin
- Judul Paper: “The Role of Internal and Ethnocentric Factors in Generating Intentions to Boycott Israeli-Affiliated Products”
- Penulis: Saifudin, M.E., Sepia Hartiningsih, Monika Rosalinda, Ryan Setiawan, Salsa Ayu Ning Tyas
Prestasi ini mendapatkan apresiasi tinggi dari Dr. Mochlasin, M.Ag., Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Salatiga. “Saya sangat bangga dengan prestasi yang diraih oleh para mahasiswa kita di ICIES. Keberanian dan kemampuan mereka untuk tampil di forum internasional ini menunjukkan kualitas pendidikan yang kita berikan serta potensi besar yang dimiliki oleh mahasiswa FEBI UIN Salatiga. Khususnya untuk Yusuf, menjadi presenter termuda dan mampu menjawab pertanyaan dengan baik adalah pencapaian luar biasa. Saya berharap ini menjadi motivasi bagi seluruh mahasiswa untuk terus berprestasi dan mengembangkan diri,” ujar Dr. Mochlasin.
Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengalaman berharga bagi para mahasiswa, tetapi juga memperkuat posisi FEBI UIN Salatiga sebagai institusi pendidikan yang berkomitmen pada pengembangan ilmu ekonomi Islam yang inovatif dan relevan dengan perkembangan zaman. (AHK)