FEBI UIN Salatiga Raih Juara Umum 2 di Olimpiade Internasional Ekonomi dan Bisnis Islam 2024

Salatiga, 9/3/2024 – Dalam sebuah pencapaian yang menggembirakan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga berhasil meraih Juara Umum 2 pada ajang International Olympiad on Islam Economic and Business (IOSIE) 2024 yang berlangsung di IAIN Kendari, Sulawesi Tenggara, dari tanggal 5 hingga 8 Maret 2024.

Dekan FEBI UIN Salatiga, Dr. Mochlasin, M.Ag., menyampaikan kebanggaannya atas prestasi yang diraih. “Prestasi ini merupakan buah dari kerja keras, kolaborasi, dan doa yang kami tanamkan sejak awal. Ini adalah bukti nyata dari tugas suci yang kami emban, dan kami bersyukur atas keberhasilan ini,” ujar Dr. Mochlasin.

Kontingen FEBI UIN Salatiga, yang merupakan bagian dari 48 PTKIN se-Indonesia serta beberapa peserta dari negara asing, berhasil menunjukkan kinerja yang luar biasa dalam kompetisi yang ketat, terutama dengan tuan rumah IAIN Kendari yang berhasil menjadi juara umum.

Beberapa prestasi yang mengantarkan FEBI UIN Salatiga meraih Juara Umum 2 antara lain Juara 1 Lomba Karya Tulis Ilmiah oleh Muhammad Sifaudin dari program studi Perbankan Syariah, Juara 1 Musabaqoh Qiroatul Kutub oleh Laily Faricha Nikmah dari Manajemen Bisnis Syariah, Harapan 3 Lomba Karya Inovasi Bisnis oleh Siti Fatimah dan Dina Utari dari Manajemen Bisnis Syariah, serta Duta Favorit Lomba Duta AFEBIS (Fashion Show) oleh Putri Uswah Salma Delima Citra dari Manajemen Bisnis Syariah. Meskipun tim Stock Lab belum berhasil meraih juara, semangat dan dedikasi mereka tetap menjadi sumber kebanggaan.

Dekan FEBI juga mengucapkan terima kasih kepada wakil dekan 3, para dosen pembimbing, dosen pendamping kontingen, serta seluruh mahasiswa yang telah berpartisipasi dengan penuh semangat dari seleksi online hingga babak penyisihan.

Dalam mengakhiri wawancaranya, Dr. Mochlasin menegaskan harapannya untuk masa depan, “Semoga di IOSIE 2025 yang akan berlangsung di Padang, FEBI UIN Salatiga dapat mempertahankan, bahkan meningkatkan prestasi ini. Kami akan terus bekerja keras dan berdoa untuk mencapai kesuksesan yang lebih besar lagi.”

Prestasi ini tidak hanya membuktikan keunggulan akademik dan kemampuan mahasiswa FEBI UIN Salatiga dalam bersaing di tingkat internasional, tetapi juga menegaskan komitmen fakultas dalam mempersiapkan generasi muda yang unggul dan siap menghadapi tantangan global. (AHK)

Loading